KPU Kaur, Gelar Pelatihan Persiapan Pelantikan PPK Pemilu 2024

KPU Kaur, Gelar Pelatihan Persiapan Pelantikan PPK Pemilu 2024

Spread the love

KPU Kaur, Gelar Pelatihan Persiapan Pelantikan PPK Pemilu 2024

BengkulullAngkatberita.com, Selasa (03/01/23) Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Kaur, gelar pelatihan persiapan Pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Padang Kempas Bintuhan.

Sekretaris KPUD Kabupaten Kaur, Yeni Rahayu, S.Sos. menjelaskan bahwa kegiatan ini untuk memastikan persiapan pelantikan PPK Pemilu Tahun 2024.

“Kegiatan pelatihan persiapan pelantikan PPK, ini guna untuk memastikan tempat dan persiapan pelaksanaan pelantikan” Ujar Sekretaris KPUD Kabupaten Kaur, Yeni Rahayu S. Sos.

Kegiatan Persiapan pelantikan PPK Kabupaten Kaur Pemilu Tahun 2023, dihadiri langsung oleh Ketua KPUD Kaur, Yuhardi, S.IP., M.H., Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM, Muklis Aryanto, S.Kom., M.AP.,Divisi Hukum dan Pengawasan, Radius, SP serta Peserta Pelatihan PPK Kabupaten Kaur Pemilu Tahun 2024.

(Yayan)